Rabu, 16 Desember 2009

Selesaikan, Jangan dilanjutkan !

Rekomendasi mengenai kasus bibit-chandra telah diserahkan tim delapan kepada presiden..Disitu tim delapan merekomendasikan kepada RI 1 untuk menghentikan kasus buaya versus cicak. Karena pada dasarnya kasus itu adalah kasus yang wajar.Namun akhirnya ada pemaksaan, karena sebenarnya polisi tidak membuktikan kasus pemerasan dan penyuapan yang dituduhkan pada Bibit-Chandra.Tim delapan juga merekomendasikan untuk menjatuhkan sanksi pada pejabat yang bertanggung jawab pada proses hukum yang dipaksakan dan melakukan reformasi institusi di Kepolisian dan Kejaksaan.

Sekarang bola sudah ada di kaki President, sudah saatnya RI 1 bertindak yang terbaik untuk rakyat Indonesia.Rakyat sudah leleh mendengar berita pertikaian antara cicak versus buaya, mereka juga lelah menunggu keputusan presiden untuk mengahiri episode buruk perseteruan dua Institusi besar pelindung rakyat.Pertimbangan untuk mengambil keputusan memang diperlukan, tetapi terlalu banyak pertimbangan bisa menimbulkan masalah baru yang sulit terselesaikan.Ayo RI 1 ! selesaikan lebih cepat lebih baik, jangan dilanjutkan !

Tidak ada komentar:

Posting Komentar